05 Mei 2009

CleanMyMac, aplikasi kecil tapi sangat bermanfaat


Aplikasi ini sangat kecil cuma membutuhkan ruang kosong harddrive sebesar 5MB saja, tapi manfaatnya sangat besar sebagai ‘Clean Up’ file-file sampah yang ada di Mac kita. Bahkan CleanMyMac ini dapat membuang feature dari suatu aplikasi yang tidak dibutuhkan oleh kita. Ok, tanpa basa basi kita langsung saja cara menggunakannya.

Prasyarat yang diperlukan:

  • Minimal Mac OS Leopard 10.5 atau yang terbaru
  • RAM 512 atau lebih (semakin besar maka semakin cepat proses scan nya)
  • Mac intel/ppc (semakin besar maka semakin cepat proses scan nya)
  • Download CleanMyMac. Untuk mendapatkan lisensi penuh selamanya kita harus membayar $50, $19,95 (untuk 6 bulan), $29.95 (untuk 1 tahun), $49 (untuk 2 tahun).
  • CleanMyMac dapat didownload di website ini.
Proses instal CleanMyMac:
  • Klik dua kali cleanmymac1.0.1.dmg
  • Akan muncul pop up proses instalasi dengan cara men-drag folder cleanmymac ke folder application.
  • Masuk ke Applications, dan klik ganda di icon cleanmymac
  • Jalankan serial generator untuk mendapatkan nomor serial full versionnya.
  • Masukan nomor registrasi kita untuk full version, atau kita dapat mencobanya sebagai trial tapi tidak semua feature dapat kita pakai untuk versi trialnya.
Memulai scan:
  • Jalankan CleanMyMac
  • Klik tombol ‘scan’ yang berada di pojok kiri bawah, maka cleanMyMac akan mencari sampah-sampah yang ada di Mac kit
  • Di Mac saya ada sekitar 1.1GB lebih sampah yang tidak berguna dan harus dibersihkan.
Keterangan dari CleanMyMac
  • Chaces : chaces file berguna untuk membuka konten aplikasi secara cepat, tapi untuk dalam jangka waktu yg lama file2 chace ini akan ter-akumulatif dan justru akan memperlambat Mac kita. Untuk aplikasi yang sering digunakan bolehlah untuk tidak dihapus tapi untuk aplikasi/program yang sangat jarang dipakai lebih baik ‘clean’ saja.
  • Logs : ini adalah rekaman aktifitas kita saat login, menggunakan/menjalankan aplikasi sampai mematikan Mac. Bayangkan setiap hari kita menggunakan Mac, pastinya banyak rekaman log dan tidak terlalu berguna.
  • Language : ini sampah yang paling besar, bisa mencapai ukuran GB. Setiap kita instal aplikasi pasti di dalamnya sudah disertai beberapa bahasa walau kita tidak membutuhkannya (kita paling membutuhkan bahasa inggris saja). Pada bagian ini kita dapat membuang bahasa yg tidak dibutuhkan di setiap aplikasi atau semua aplikasi sekaligus.
  • Universal binaries : saya kagum pada bagian ini. Kalau kita menggunakan instalan aplikasi yang universal (bisa untuk intel atau ppc) maka minta aplikasi akan menginstalnya secara utuh. Nah, CleanMyMac dapat menghilangkan bagian hasil instalan yang tidak sesuai dengan Mac kita, misalkan Mac kita adalah intel maka CleanMyMac akan menghilangkan hasil instalan ppc.
  • Widgets : pada bagian ini kita dapat menguninstall widgets yang tidak kita butuhkan.
Cara menggunakannya:

Disini saya hanya akan mencotohkan beberapa item saja (untuk yang lainnya Kamu bisa mencobanya sendiri) :
  • Hilangkan semua centang yang ada di sebelah kiri ( chaces, logs, dan seterusnya)
  • Centang pada bagian chaces, kemudian klik gambar kunci gembok yang ada di bagian bawah kanan. Masukan password kamu.
  • Kemudian klik tombol ‘remove’ maka secara otomatis semua chace yang ada di Mac kita akan dihapus.
  • Contoh kedua, saya akan menghilangkan bahasa yang tidak dibutuhkan dibeberapa aplikasi atau utk semua aplikasi. Klik/centang dibagian ‘language files’, maka akan ditampilkan semua aplikasi dan bahasa yang tersedia.
  • Kita dapat memilih per aplikasi atau untuk semua aplikasi, bahkan kita dapat menghapus bahasa tertentu saja di setiap aplikasi. Caranya mudah, centang saja yang tidak kita butuhkan lalu tekan tombol ‘remove’.
  • Sedangkan untuk menghapus bahasa yang tidak kita butuhkan di semua aplikasi, klik tanda ‘i’ di pojok kanan atas tombol ‘remove’. Kitan dapat memilih bahasa yang masih kita butuhkan dengan cara mencentang dan hilangkan centang untuk me-remove bahasa yang tidak kita butuhkan.

Sangat mudah bukan ? Pastinya sekarang Mac kita ‘sedikit’ cepat dan space kapasitas HD akan bertambah… selamat mencoba.

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar