02 Februari 2007

Fungsi dari Apple Remote…

Masih ada beberapa mac user yang belum tahu cara menggunakan (mengoptimalkan) penggunaan remote pada macnya. Sebenarnya remote dapat membantu untuk menjalankan aplikasi front row (entertainment) dan aplikasi presentasi keynote.
Dengan remote kita dapat memutar serta menutup lagu, video dengan cepat tanpa membuka iTunes dan Quicktime.

Photobucket
Ini lah fungsi dari tombol-tombol dari remote untuk front row :
  • Menu : Adalah untuk membuka menutup menu front row
  • + - : berfungsi untuk scroll menu (memilih menu baris) ke atas dan ke bawah, juga berfungsi untuk menaikan dan menurunkan volume mac.
  • Tombol play/pause : menjalankan menu, memilih dan memberentikan musik
  • Previous/Rewind, Next/Fast forward : berfungsi untuk mengganti lagu dalam album yang sama dan berfungsi juga untuk merewind atau fast forwar lagu.

Fungsi tombol-tombol remote untuk keynote :
  • Play/pause : untuk menjalankan slide keynote
  • Menu : untuk menampilkan semua dan memilih lembar slide yang ada, dan juga dapat berfungsi sebagai ‘jump slide’ yaitu melompat dari halaman slide yang satu ke halaman yang lain yang kita inginkan
  • Next, Previous : untuk menjalankan slide ke halaman di depannya atau sebelumnya.
  • + - : berfungsi untuk mengatur volume suara dari mac.

Artikel Terkait :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar